(070) GRATISAN BORONGAN Hadi Lempe
GRATISAN BORONGAN
Hadi Lempe
Cerita masa lalu adalah keindahan kenangan
Meski terseok payah krisis gizi wajah anak-anak masih bersemangat menghapus duka orang tua
Kala itu perjuangan kelaparan, tak ada kata gratis untuk antri sebungkus nasi selain kata iklas berbagi.
Kini jaman berjalan semakin maju menjadi modern bagi kaum oportunis.
Berpura - pura merancang kemanisan, menciptakan kepahitan nyatanya.
Berjuta - juta makanan gratis yang di kemas dalam bungkus plastik
Sungguh sangat fantastis menggiring opini modernisasi.
Menyasar anak - anak negeri hanya untuk mengelabuhi korupsi
Lalu apa di pertanyakan
Paket gratis, hemat, bergizi
Empat sehat
Lima sempurna
Tahu
Tempe
Sayur
Sambal
Plus susu bantal
Harga murah
Basi karena tak terjangkau
Modal mengendap menjadi bancakan para spikulan
Makelar meraja rela
Memasak korupsi menjadi tren gratisan borongan.
Pekalongan 30/1/2025.
Hadi Lempe
Subscribe to Literanesia
Get the latest posts delivered right to your inbox